7 Rekomendasi Kompor Listrik Terbaik dan Berkualitas
Apakah kamu hobi memasak? Jenis kompor apa yang kamu gunakan saat ini? Jika kamu masih menggunakan kompor biasa alias konvensional, maka kini waktu yang tepat untuk kamu beralih ke kompor yang lebih canggih, apa lagi kalau bukan kompor listrik.
Mengapa kompor listrik? Kompor yang tengah meroket popularitasnya di kalangan pecinta masak terutama ibu-ibu memiliki kelebihan, yaitu tidak perlu repot bongkar pasang tabung gas sehingga lebih mudah digunakan.
Kompor yang dinilai memiliki performa lebih baik dari kompor konvensional ini punya nyala api yang lebih konsisten dan lebih cepat memanaskan makanan.
Rekomendasi Kompor Listrik Terbaik
Untuk yang ingin menggunakan kompor ini tetapi masih ragu, kamu bisa simak beberapa rekomendasi kompor listrik kerbaik di bawah ini.
1. Taffware Kompor Listrik Mini 500 W - DLD-101B
Rekomendasi pertama yang bisa kamu pertimbangkan adalah kompor listrik dari merek Taffware. Kompor yang ramah lingkungan dan bisa digunakan untuk beragam kebutuhan, memiliki desain yang ringkas dan ukuran yang mudah dibawa.
Tidak perlu ragu akan keamanannya, karena kompor ini dilengkapi dengan aneka proteksi sehingg kamu bisa memasak dengan tenang dan nyaman. Mengonsumsi daya sebesar 500 W dengan tegangan 220-240 V, kamu bisa menggunakan kompor listrik Taffware DLD-101B untuk memasak atau menghangatkan minuman dan makanan dengan cepat.
Terbuat dari bahan ABS dan metal berkualitas menjadikannya awet dan tahan lama. Tertarik untuk membeli? Yuk, klik tombol di atas.
2. Maspion Kompor Listrik S - 300
Memasak lebih mudah di mana saja dan kapan saja tanpa api serta karbon monoksida yang mengganggu dengan kompor listrik dari Maspion. Kompor dengan satu tungku ini dapat menghasilkan panas yang merata sehingga masak lebih cepat matang.
Keunggulan dari kompor listrik tipe S-300 adalah konsumsi dayanya yang kecil sehingga hemat energi, cocok untuk rumah dengan daya listrik tidak begitu besar atau anak kostan.
3. TOKIWA Kompor Listrik Mini 1000W - JX-100A
Yuk, beralih dari kompor konvensional ke kompor listrik yang aman digunakan dari merek TOKIWA. Kompor yang memanfaatkan panas dari kumparan sehingga tidak menghasilkan panas api yang membahayakan, memiliki desain sederhana dan partikal sehingga lebih mudah untuk digunakan.
Penggunaannya juga mudah, kamu hanya perlu mencolok kabel daya ke stopkontak dan memutar knob yang ada di depan kompor untuk menyalakan atau mematikan kompor.
Terbuat dari bahan ABS dan metal berkualitas membuat TOKIWA JX-100A lebih awet dan tahan lama, serta mudah di bawah ke mana saja.
4. Xiaomi Mijia A1 Kompor Induksi 2100 W - MDCL0P1ACM
Siapa yang tidak kenal dengan brand ternama asal China, Xiaomi? Tidak hanya menciptakan ponsel pintar, Xiaomi juga menghadirkan kompor induksi pintar yang aman dan cocok digunakan untuk pecinta masak.
Kompor listrik dengan 5 jenis sistem proteksi dan sensor suhu internal ini memiliki 9 tingkat panas yang bisa diatur sesuai dengan kebutuhan. Adanya 7 mode masak yang tersedia, bisa membuatmu bebas menentukan masakan mulai dari hot pot, tumis, masak, goreng, sup bubur, rebus air, dan pengawet panas.
Berdaya besar mencapai 2100 W, kompor ini bisa menghasilkan panas hingga 500 derajat Celcius sehingga penyebaran panas lebih merata. Desain elegan dengan kaca kristal sebagai alas induksi menjadikannya pilihan tepat untuk percantik rumah barumu.
5. Advance Kompor Listrik Induksi IDC-300
Kompor listrik yang juga memiliki desain elegan dengan pelat kristal berkualitas, yaitu Advance kompor induksi IDC300 memiliki keunggulan tahan gores dan mudah dibersihkan.
Berdaya 150-500 watt tergantung dengan pengaturan suhu yang digunakan, menyediakan fitur mati otomatis setelah mencapai waktu pemasakan yang telah diatur.
Tampilan layar LED yang jelas dan terang, membuat kamu lebih mudah untuk mengoperasikannya.
6. Taffware Kompor Pemanas 500W EU Plug - WY-03B
Taffware lagi-lagi menawarkan kompor listrik yang mudah digunakan dengan desain ringkas, yaitu Taffware WY-03B. Kompor yang dilengkapi proteksi ini aman digunakan saat memasak.
Berdaya 500 watt, kamu bisa menggunakannya untuk memanaskan, menghangatkan makanan, atau merebus air. Keunggulan dari kompor ini adalah ukurannya yang mudah dibawa untuk bepergian, sehingga cocok digunakan untuk aktivitas outdoor.
7. Idealife Kompor Listrik IL-401S
Jika kamu mencari kompor listrik portable murah yang memiliki desain mewah namun disertai tombol fungsi untuk segala pengaturan, maka Idealife IL-401S adalah jawabannya.
Kompor yang bisa diatur suhu panasnya ini, hadir dalam bentuk slim sehingga mudah dibawa untuk bepergian. Panas yang dihasilkan pun akan merata karena penggunaan satu tungku, sehingga masakan akan lebih cepat matang.
Sudah tahu kompor listrik mana yang akan kamu beli? Sebelum membeli kompor listrik pastikan kamu untuk mempertimbangkan kebutuhan memasak serta fitur yang disediakan ya, agar pengalaman memasak menjadi lebih menyenangkan.
Jika kamu masih penasaran dengan merek kompor listrik lainnya, tak ada salahnya untuk mengunjungi JakartaNotebook. Kamu juga bisa menemukan beragam peralatan dapur lainnya, seperti teko listrik, wajan anti lengket, hingga panci kaca di sini.
Tunggu apa lagi, yuk belanja sekarang!