Cara Mudah Buat Coklat Hadiah Valentine dengan Berbagai Cetakan Lucu

Buat coklat sendiri di rumah untuk Valentine dengan mudah menggunakan melting pot dan cetakan coklat yang bisa Anda beli di JakartaNotebook.

Cara Mudah Buat Coklat Hadiah Valentine dengan Berbagai Cetakan Lucu
Image Source: History.com

Saat mendengar kata Valentine pasti hadiah yang terlintas di pikiran Anda untuk orang terkasih adalah coklat. Coklat memang identik sekali dengan perayaan Hari Valentine dan selalu menjadi pilihan hadiah yang sempurna di hari yang jatuh setiap tanggal 14 Februari tersebut.

Memberikan coklat pada Hari Valentine memiliki arti yang sangat kuat dan makna yang dalam. Coklat biasa diberikan sebagai simbol cinta dan kasih sayang kepada pasangan, keluarga, hingga teman terdekat.

Jika Anda ingin memberikan hadiah yang lebih spesial dan berkesan saat Hari Valentine, Anda dapat membuat coklat sendiri di Rumah dengan bentuk yang lucu. Buat kesan romantis dan tak terlupakan hanya dengan membuat coklat sendiri menggunakan cara yang simple.

Cara membuat coklat yang simple dan cepat adalah dengan menggunakan coklat batangan yang dilelehkan. Anda bebas memilih antara dark chocolate, white chocolate, atau keduanya.

Untuk melelehkan coklat dengan mudah Anda bisa menggunakan Melting Pot atau panci leleh dari One Two Cups di JakartaNotebook.

Image Source : JakartaNotebook

Material stainless steel mampu menghantarkan panas dengan baik dan melelehkan coklat dengan cepat. Panci ini juga anti lengket sehingga tak akan menempel dan meninggalkan bekas coklat.

Anda bisa melelehkan coklat putih dan memberikan pewarna makanan untuk coklat yang lebih bervariasi dan menarik.

Setelah coklat meleleh, Anda bisa menuangkannya ke dalam cetakan untuk bentuk coklat yang menarik dan lucu. Untuk cetakan coklat Anda tak perlu bingung karena di JakartaNotebook tersedia banyak model cetakan coklat lucu yang bisa Anda gunakan.

Terdapat beberapa pilihan cetakan mulai dari cetakan coklat 3 in 1 dengan 3 bentuk cetakan yaitu love, kelopak bunga, dan kotak kado.

Image Source: JakartaNotebook

Tersedia juga cetakan coklat dengan desain bentuk love atau hati. Tersedia 55 cetakan sehingga Anda mampu menghasilkan coklat dengan banyak dalam waktu singkat.

Image Link: JakartaNotebook

Jika Anda ingin cetakan coklat yang unik, Anda bisa menggunakan cetakan coklat dengan desain kelinci dengan 3 model berbeda. Model cetakan yang menggemaskan akan menghasilkan bentuk coklat yang unik untuk pasangan Anda.

Image Source: JakartaNotebook

Tersedia juga bentuk cetakan dengan model dog paw yang lucu dan menggemaskan. Anda bisa menggunakan cetakan ini untuk pasangan atau orang terdekat Anda yang menyukai binatang atau memiliki peliharaan anjing. Coklat ini pastinya akan lebih berkesan untuk mereka.

Image Source: JakartaNotebook

Semua cetakan coklat terbuat dari silikon yang lentur sehingga membuat coklat tak menempel dan mudah untuk dilepaskan ketika sudah mengeras. Kelebihan lain dari material tersebut juga akan membuat coklat memiliki bentuk yang presisi dan rata sehingga membuat coklat tampak menarik.

Setelah jadi Anda bisa meletakkannya di dalam kotak, kemudian hias coklat semenarik mungkin dan berikan kepada orang terkasih di sekitar Anda. Akan terasa lebih spesial jika Anda memberikan coklat buatan sendiri dibandingkan membelinya.

Rayakan Valentine dengan beragam perlengkapan unik dari JakartaNotebook sekarang juga!