Deretan Korek Elektrik yang Unik dan Nyentrik
Korek api menjadi salah satu barang yang banyak dibutuhkan terutama bagi mereka para perokok, karena korek dan rokok adalah dua hal yang sulit dipisahkan. Lantas bagaimana dengan hadirnya korek elektrik di zaman sekarang? Apakah bisa menggantikan peran dari korek gas?
Untuk menjawab pertanyaan tersebut tentu saja membutuhkan waktu. Namun jika dilihat dari segi fungsi, nampaknya korek elektrik memiliki keunggulan. Salah satunya dapat diisi ulang menggunakan kabel USB karena korek elektrik menggunakan daya listrik sebagai sumber tenaganya. Hal ini membuatnya jauh lebih mudah untuk diisi ulang dibanding korek gas.
Selain fungsi, korek elektrik juga memiliki desain menarik dan dapat disematkan pada beragam barang, seperti senter hingga kompas. Hal ini membuat kehadiran korek bertenaga listrik ini menjadi barang unik. Berikut ini beberapa deretan korek elektrik yang memiliki desain unik dan nyentrik yang JakartaNotebook rekomendasikan untuk Anda.
1. Korek Elektrik Touchscreen
Pernahkah Anda membayangkan menyalakan korek dengan hanya disentuh? Anda tak perlu membayangkannya lagi karena korek elektrik dari Beebest berhasil mewujudkannya.
Untuk menyalakan korek, Anda hanya perlu menyentuh sensor pada bagian bodi dalam posisi penutup korek terbuka. Dengan begitu coil akan memunculkan hawa panas yang dapat digunakan untuk Anda membakar rokok. Tiupan angin pun tidak dapat membuat hawa panas pada coil padam.
2. Korek Elektrik dengan Kompas dan Senter
Memiliki hobi camping hingga hiking? Temani kegiatan outdoor Anda dengan membawa korek elektrik yang satu ini, karena sudah dilengkapi dengan kompas hingga senter.
Tidak tanggung-tanggung, bagian senter menggunakan LED Osram P9 yang memiliki dua mode. Mode pertama senter biasa, sedangkan mode kedua cahaya flash yang dapat digunakan untuk mengirim sinyal pertolongan apabila tersesat.
Tidak hanya itu, korek ini memiliki sertifikat tahan air IP56 sehingga dapat bertahan dalam kondisi hujan. Namun, untuk menyalakan korek pastikan posisi sumber listrik tidak terkena air.
3. Korek Elektrik Layar LCD
Menyebalkan bukan apabila Anda membawa korek tapi ternyata isinya habis? Apalagi dengan korek elektrik, Anda perlu mencari stop kontak untuk mengisi daya. Tapi hal tersebut akan berbeda apabila Anda memiliki korek dari G-HORSE.
Korek Elektrik milik G-HORSE dilengkapi dengan layar LCD yang berfungsi untuk menampilkan informasi kapasitas baterai yang tersisa sehingga Anda dapat mengisi baterai sebelum dayanya habis.
4. Korek Elektrik Panjang
Jika rekomendasi korek elektrik yang kami berikan tidak dapat memenuhi harapan Anda. Bagaimana, jika korek elektrik dengan ukuran panjang dari DAROBTL? Korek elektrik ini dapat digunakan untuk memantik api pada kompor, menyalakan lilin dan sebagainya. Dengan ukurannya yang panjang Anda pun dapat lebih aman dalam menggunakan korek.
5. Korek Elektrik dengan Kotak Rokok
Bagi para perokok ini merupakan salah satu inovasi yang menarik. Pasalnya korek elektrik dan kotak rokok ini menjadi satu sehingga semakin praktis. Firetric selaku penggagas alat ini mendesain kotak rokok sedemikian rupa agar terlihat menarik dan fungsional.
Kotak ini dapat menampung 10 batang rokok dengan ukuran normal. Pada bodi bagian tengah terdapat coil elektrik yang dapat dinyalakan dengan cara menarik switch ke bawah dan coil pun akan berwarna kemerahan.
Itulah kelima deretan korek elektrik yang JakartaNotebook rekomendasikan untuk Anda. Kehadiran korek elektrik yang digabungkan dengan beberapa alat lain seperti kompas, senter dan kotak rokok menjadi sebuah alat yang menarik.
Selain itu, korek elektrik lebih ramah lingkungan dan pengisiannya pun mudah, hanya bermodalkan listrik saja. Apakah Anda tergerak untuk berpindah haluan dari korek api gas ke elektrik?