9 Hewan Peliharaan Lucu Selain Anjing dan Kucing

Selain pergi berwisata ke berbagai tempat yang Instagramable, menghabiskan waktu bersama hewan peliharaan bisa menjadi cara untuk melepas stres. Melihat perilaku mereka yang lucu dan menggemaskan tentu dapat membuat kita terhibur.

Dari banyaknya pilihan hewan peliharaan, anjing dan kucing merupakan hewan yang paling sering dipelihara karena kelucuan dan sifat ramah kepada manusia. Namun tahukah kamu, ternyata banyak jenis hewan lain yang bisa dipilih sebagai peliharaan.

Nah, jika kamu sedang mencari pilihan hewan peliharaan lucu untuk menemani waktu senggang di rumah, simak beberapa rekomendasi dari JakartaNotebook berikut, yuk!

Hewan Peliharaan Lucu Selain Anjing dan Kucing

Beberapa hewan peliharaan lucu ini bisa kamu pilih sebagai teman di rumah. Tentunya semua hewan ini jinak dan bersahabat dengan manusia. Let's check this out!

1. Guinea Pig

Image Source: Freepik/Freepik

Mungkin beberapa dari kamu sudah tidak asing dengan hewan peliharaan lucu satu ini. Guinea pig atau tikus belanda adalah hewan pengerat berukuran sedang. Hewan ini merupakan saudara dari hamster dan marmut

Badan yang gembul serta bulu halus dengan berbagai warna membuat banyak orang ingin memelihara hewan ini. Belum lagi ekspresi mereka saat makan yang menggemaskan.

Nah, bagi yang ingin memelihara hewan satu ini, kamu harus rajin membersihkan kandangnya karena hewan yang satu ini mudah sakit bila tempat tinggalnya kotor.

2. Gecko

Image Source: Unsplash/Verdian Chua

Jika ]ingin memiliki hewan peliharaan yang unik gecko bisa jadi pilihan yang tepat untukmu. Gecko sendiri adalah reptil yang sejenis dengan tokek. Bedanya, hewam satu ini memiliki corak atau motif yang cantik.

Meski terlihat garang, gecko tergolong hewan peliharaan yang jinak dan pemalu sehingga kamu tak perlu takut terkena gigitan mereka.

Hal paling penting yang harus diperhatikan saat memelihara hewan ini adalah rajin membersihkan kandang. Jangan sampai kandang kotor dan lembap karena dapat membuat gecko sakit.

3. Sugar Glider

Image Source: Unsplash/Henry Lai

Hewan satu ini cukup populer untuk menjadi hewan peliharaan pada saat ini. Sugar glider terbilang unik karena dapat melebarkan bagian bawah lengan hingga kakinya dan melayang untuk berpindah tempat.

Memiliki cara gerak tak biasa, tentu kamu harus menyesuaikan desain kandang agar sugar glider dapat beristirahat dengan nyaman. Lengkapi kandang dengan pouch dengan posisi tinggi sebagia tempat mereka beristirahat.

Bila sudah bounding dengan sang pemilik, hewan satu ini bisa dengan mudah diajak bermain. Merawat hewan satu ini juga tidak sulit karena sugar glider menyukai sayuran dan buah-buahan.

4. Ikan Cupang

Image Source: Unsplash/Worachat Sodsri

Apakah kamu sudah pernah mengikuti tren memelihara ikan cupang? Jika belum, sekarang adalah saat yang tepat.

Ikan cupang atau betta fish adalah jenis ikan hias yang terkenal karena keindahan dan keagresifannya. Tak heran kalau sebelum banyak diminati, ikan ini dulunya digunakan sebagai ikan petarung.

Ikan ini memiliki perpaduan berbagai warna yang cantik, mulai dari, merah, biru, ungu, hingga hijau. Perawataannya yang mudah juga membuat ikan cupang bisa dipelihara di rumah.

5. Landak Mini

Image Source: Unsplash/Siem van Woerkom

Berbeda dari landak biasa, hewan peliharaan lucu ini memiliki ukuran yang kecil. Landak mini merupakan hewan yang cerdas dan aktif sehingga kamu tetap bisa berinteraksi dengan hewan kecil ini.

Namun, kamu tetap harus waspada akan duri-duri kecil saat berinteraksi atau memegang landak mini. Jika memutuskan memilihara hewan ini, kamu harus siap memberikan perhatian dan perawatan ekstra.

Walau begitu memelihara landak mini tetap jadi kegiatan yang sangat menyenangkan.

6. Ular

Image Source: Unsplash/Joshua J. Cotten

Bagi kamu yang menyukai reptil, ular bisa menjadi salah satu hewan peliharaan favorit. Tentunya ular yang dipelihara tidak berbisa dan berbeda dari ular liar, ya.

Kamu bisa memelihara ular dari yang masih kecil sehingga lebih jinak. Berikan tempat atau kandang khusus yang aman untuk hewan peliharaan ini untuk menghindari resiko ular lepas atau hal-hal tidak diingkan lainnya.

7. Hamster

Image Source: Unsplash/Henry Lai

Kecil, lucu, dan menggemaskan adalah tiga kata yang tepat untuk menggambarkan hamster. Semua aktivitas yang dilakukan hewan peliharaan ini tak pernah gagal membuat kita merasa terhibur.

Ukurannya yang kecil membuat kamu tak memerlukan banyak tempat untuk memelihara hamster. Namun, pastikan kamu memberikan serutan kayu yang cukup pada kandang agar mereka bisa bersembunyi dan istrahat dengan nyaman.

Bagi yang pertama kali memelihara hasmter kamu disarankan untuk tidak membelinya dalam jumlah banyak karena hewan ini memiliki sifat sensitif dan teritorial.

8. Kura-Kura

Image Source: Unsplash/Brittney Weng

Jika mencari hewan peliharaan lucu dengan perawatan yang mudah, kura-kura bisa jadi pilihan yang tepat untukmu.

Kamu hanya perlu menyediakan akuarium dengan mengisinya dengan sedikit air. Pastikan ada tempat khusus untuk mereka istirahat di luar air karena hewan ini umumnya menghabiskan waktunya di daratan.

Soal makanan, kamu bisa memberikan makanan seperti pelet, sayuran, buah, atau cacing.

9. Otter

Image Source: Unsplash/Christina Victoria Craft

Hewan peliharaan lucu satu ini mungkin belum terlalu sering terdengar. Otter merupakan hewan yang pandai berenang sehingga kamu harus menyediakan kolam dan juga tempat yang sejuk.

Kamu bisa melakukan pelatihan khusus sehingga otter bisa berinteraksi dengan baik dan menjadi jinak dengan manusia. Sifat hewan satu ini sangat manja sehingga sangat cocok untuk dijadikan hewan peliharaan.

Itulah beberapa hewan peliharaan lucu yang bisa menjadi alternatif selain anjing dan kucing. Tentunya memelihara hewan tidak luput dari tanggung jawab untuk menjaga dan menyayangi hewan tersebut agar tetap bahagia.

Pastikan kamu sudah siap menyiapkan segala kebutuhan, seperti tempat minum hewan, tempat makan hewan, dan litter box agar hewan peliharaan dapat hidup dengan nyaman, ya!