10 Ide Kado Valentine Untuk Cowok, Berkesan dan Terjangkau

Bingung mau kasih kado untuk cowokmu saat Valentine? Tenang, artikel ini memberikan ulasan ide kado Valentine untuk cowok yang berkesan dengan harga terjangkau.

10 Ide Kado Valentine Untuk Cowok, Berkesan dan Terjangkau
Image source: Freepik/rawpixel.com

Valentine tinggal menghitung hari, kamu yang sudah memiliki pasangan atau gebetan apakah sudah mempersiapkan kado untuk diberikan pada hari kasih sayang?

Sering kali mencari hadiah yang tepat untuk dia menjadi tugas yang menantang. Apabila kamu masih bingung dan gundah-gulana menentukan barang yang akan diberikan untuk cowok kesayanganmu, tenang kamu tidak perlu khawatir! Ada banyak sekali barang yang bisa kamu berikan untuk doi.

Tidak harus barang mahal, kamu bisa memberikan kado dengan harga yang terjangkau namun tetap berkesan untuk dia.

Apa saja Kado Spesial untuk Cowok di Valentine?

Supaya kamu gak pusing lagi, yuk lihat rekomendasi kado Valentine untuk cowok di bawah ini.

1. Dompet

Dompet
Image source: JakartaNotebook

Salah satu benda yang paling jarang diganti oleh cowok-cowok entah karena awet atau mereka malas menggantinya dengan yang baru adalah dompet. Ini merupakan momen tepat untuk kamu membelikan dompet kepada doi di hari Valentine nanti.

Namun, sebelum membelinya pastikan kamu mengetahui model dompet yang dia suka ya. Apakah itu dompet dengan model panjang atau pendek, berbahan kulit atau bukan, dan cari tahu pasanganmu tipe orang yang lebih suka membawa uang cash atau kartu.

Contoh dompet yang bisa kamu berikan untuk pacarmu adalah dompet dari merek Rhodey. Tempat penyimpanan berbahan kulit ini memiliki desain yang elegan dan dilengkapi slot kartu serta uang kertas.

Dompet Rhodey bahkan juga menyediakan slot untuk menyimpan foto, sehingga kamu bisa memasukkan fotomu ke dalam dompetnya. Dibanderol dengan harga yang ramah di kantong, dompet ini awet dan tahan lama lho.

2. Jam Tangan Analog

Jam Tangan Analog
Image source: JakrtaNotebook

Cowok biasanya identik dengan aksesoris yang simpel namun elegan, seperti jam tangan. Kamu bisa memasukkan jam tangan sebagai rekomendasi hadiah di hari kasih sayang.

Tidak harus selalu mahal, kamu bisa memberikan jam tangan yang memiliki desain elegan dan mewah dengan harga di bawah 100 ribu rupiah, contohnya adalah jam tangan analog dari merekan JIS.

Jam yang menggunakan modul analog Quartz sehingga mampu menampilkan waktu dengan tingkat akurat tinggi dilengkapi dengan tali berbahan kulit yang lentur namun tidak mudah putus. Tampilan jam yang mewah dan elegan menjadikannya cocok digunakan pada acara apa pun.

3. Coffee Maker

Coffee Maker
Image source: JakrtaNotebook

Bila pasanganmu adalah penggemar berat kopi,  tidak ada salahnya untuk memberikan dia coffee maker sebagai kado di Hari Valentine.

Kamu bisa membelikan mesin kopi dengan fitur-fitur yang simpel dan mudah digunakan, seperti JosheLive Nanopresso Coffee Maker Portable. Alat pembuat kopi dengan kapasitas 160 ml bisa digunakan di mana dan kapan saja.

Tidak perlu keahlian khusus saat menggunakan nanopress coffee maker, karena doi cukup memasukkan bubuk kopi atau kapsul kopi ke dalam alat, menambahkan air panas, dan tekan tombol operasi untuk memulai proses penyeduhan.

Ditenagai baterai bawaan dengan kapasitas 1200 mAh, nanopress coffee maker bisa menyeduh kopi hingga 50 kali dalam sekali isi daya, loh. Selain bisa menghemat pengeluaran, membuat kopi sendiri di rumah juga lebih sehat. Kamu dan pasangan juga bisa membuat kopi bersama, jadi makin romantiskan?

4. Tumbler

Tumbler
Image source: JakartaNotebook

Salah satu pilihan hadiah yang praktis, berguna, dan tentunya berarti untuk cowok tercintamu adalah tumbler. Tumbler memudahkan dia untuk membawa air, kopi, teh, atau jus ke mana saja dan kapan saja.

Jika pasanganmu penyuka minuman hangat atau dingin, tidak ada salahnya memilih tumbler berbahan stainless steel, contohnya Botol Minum Tumbler Air Panas Dingin Stainless Steel BPA Free 350ml. Botol ini mampu menjaga suhu panas atau dingin hingga 12 jam.

Bentuk yang tidak terlalu besar, membuatnya mudah untuk dimasukkan ke dalam tas. Bahan botol yang bebas BPA menjadikannya aman untuk digunakan.

5. Jump Starter Power Bank

Jump Starter Power Bank
Image source: JakartaNotebook

Jika cowokmu adalah orang yang suka berkegiatan di luar ruangan menggunakan mobil, ini saatnya memberikan dia alat pengisi daya yang tidak hanya untuk menyuplai daya aki mobil tetapi juga mengisi daya ponsel, yaitu jump starter power bank.

JXIANG POWER adalah jump starter power bank berkapasitas 20000 mAh yang cocok digunakan untuk aki mobil bertegangan 12 V. Alat pengisi daya yang dilengkapi fitur seperti senter dan kompas akan membuat perjalanan doi terasa aman dan juga menyenangkan.

Power bank ini aman digunakan karena dilengkapi proteksi arus pendek, suhu, tegangan konstan, hingga kabel jumper anti-reverse.

6. Holder Smartphone

Holder Smartphone
Image source: JakartaNotebook

Holder smartphone adalah rekomendasi hadiah valentine untuk cowok selanjutnya yang tentu bisa sangat kamu pertimbangkan. Mengapa?

Karena holder smartphone merupakan solusi praktis jika profesi cowokmu mewajibkan dia untuk terus memegang ponsel dengan aman serta nyaman saat harus berkendara, dan holder smartphone untuk motor dari merek OTOHEROES adalah salah satunya.

Holder berbahan alloy berkualitas tinggi dan dilengkapi 4 jepitan yang kuat serta andal mampu menahan ponsel dengan aman. Dapat digunakan untuk ponsel dengan berbagai ukuran, holder ini bisa ditempatkan di bagian kaca spion.

Dengan memilih holder ponsel sebagai hadiah valentine untuk pasangan, kamu tidak hanya memberikan sesuatu yang bermanfaat tetapi juga ungkapan kasih sayang dengan cara yang unik serta bermakna.

7. Earphone TWS

Earphone TWS
Image source: JakartaNotebook

Ide kado Valentine untuk cowok yang tidak kalah menarik adalah earphone. Barang ini sangat cocok diberikan untuk pacarmu yang suka mendengarkan musik sambil beraktivitas.

Jenis earphone yang saat ini tengah digemari adalah earphone TWS dan Lenovo Thinkplus merupakan earphone TWS yang cocok diberikan sebagai kado Valentine.

Earphone yang memberikan kebebasan mendengarkan musik tanpa kabel namun kualitas suara yang optimal ini memiliki pengoperasian yang mudah, di mana doi hanya perlu menghubungkan earphone ke Bluetooth ponsel.

8. Sarung Tangan

Sarung Tangan
Image source: JakrtaNotebook

Kado Valentine yang jarang terpikirkan untuk diberikan padahal berkesan dan bermanfaat adalah sarung tangan. Sarung tangan tidak hanya melindungi tangan dari cuaca dingin atau panas, tetapi juga dari goresan terlebih jika pacarmu suka bersepeda.

Jenis sarung tangan yang bisa kamu berikan untuk doi adalah SPORT Racing Glove SBR Pad Waterproof Touchscreen. Sarung tangan yang didesain untuk bersepeda ini memiliki desain SBR pad yang membuat genggaman kuat tanpa takut tergelincir.

Bagian jari telunjuk dan jari tengah pada sarung terbuat dari bahan khusus yang memudahkan dia menyentuh layar ponsel tanpa harus melepas sarung tangan. Terbuat dari bahan kain yang sangat lembut, sarung tangan ini berdesain sporty dan juga keren.

9. Perlengkapan Kendaraan

Perlengkapan Kendaraan
Image source: JakartaNotebook

Cowok biasanya identik dengan dunia otomotif baik mobil maupun motor, dan kamu bisa membelikan perlengkapan kendaraan seperti pompa angin ban sebagai kado di hari Valentine.

Rekomendasi poma angin yang bisa kamu pertimbangkan adalah EAFC Inflator Pompa Angin Ban Mobil Elektrik. Bukan sekedar alat pompa biasa, alat dengan bentuk futuristik ini dilengkapi senter LED dan juga layar digital untuk memudahkan doi memantau tingkat tekanan ban mobil.

Bisa digunakan untuk ban mobil, baik sedan, SUV, dan MPV, pompa ini juga bisa dipakai untuk ban motor, perahu karet, bola, dan lainnya.

10. Lego

Lego
Image source: JakartaNotebook

Salah satu pilihan hadiah yang unik dan menyenangkan yang terakhir adalah Lego. Sering kali dianggap sebagai mainan untuk anak-anak, Lego juga dapat menjadi hadiah yang menggembirakan bagi orang dewasa loh. Apalagi jika pasanganmu tipe orang yang suka mengoleksi mainan rakit.

Lego mobil Lamborghini dari TECHNOLMODEL adalah pilihan tepat sebagai kado Valentine. Terdiri dari 1215 bagian, lego ini dibuat menyerupai mobil Lamborghini SIAN FKP37 dengan pintu model scissor dan bagasi yang dapat dibuka.

Memberikan sensasi yang menantang saat proses perakitan, lego mobil Lamborghini cocok dijadikan dekorasi berkelas di ruangan.

Itu dia beberapa ide kado Valentine yang berkesan dengan harga terjangkau dan bisa kamu pertimbangkan untuk cowok tercinta. Ada banyak cara mengekspresikan cinta dan perhatian kamu pada hari Valentine tanpa harus menguras dompet.

Pemberian kado sesuai dengan kebutuhan si dia tentunya lebih berguna. Jangan lupa selipkan kartu ucapan ungkapan rasa sayangmu agar dia semakin berkesan.

Kamu bisa menemukan beragam alat dan aksesoris lainnya yang bisa dijadikan kado di JakartaNotebook dengan harga yang pastinya terjangkau.