7 Pendingin Ruangan Selain AC untuk Sejukkan Musim Kemarau

Tak perlu ragu hadapi musim kemarau karena kamu bisa gunakan alternatif pendingin ruangan selain AC untuk jaga ruangan tetap sejuk.

7 Pendingin Ruangan Selain AC untuk Sejukkan Musim Kemarau
Image Source: Pexels

Saat cuaca sedang panas pasti kamu tidak ragu untuk menyalakan AC atau Air Conditioner untuk menurunkan suhu ruangan. Meski jadi alat pendingin ruangan yang populer, ternyata AC menggunakan refrigerant atau freon yang menyebabkan penipisan lapisan ozon.

Beberapa peneliti juga mengamini dampak buruk AC yang menghasilkan emisi gas rumah kaca yang jadi penyebab menipisnya lapisan ozon. Penggunaan alat ini juga bisa menguras kantong karena konsumsi listrik yang dibutuhkan tergolong besar dibanding alat elektronik lainnya.

Jangan sedih, jangan panik, karena karena kini kamu bisa menemukan aneka pilihan pendingin ruangan selain AC yang siap sejukkan musim kemarau kamu!

Pendingin Ruangan Selain AC yang Hemat Energi dan Listrik

Kamu bisa tetap tenang selama musim kemarau dengan menggunakan rekomendasi pendingin ruangan selain AC ala JakartaNotebook yang hemat energi dan listrik berikut.

1. Kipas Angin

Kipas Angin
Image Source: Pexels

Siapa yang tak tahu alat elektronik satu ini? Menggunakan baling-baling sebagai komponen utama, kipas angin menghasilkan embusan angin yang membuat ruangan terasa lebih sejuk.

Meski tidak bisa digunakan untuk menurunkan suhu, embusan angin ini membuat sirkulasi udara dalam ruangan semakin lancar. Banyak orang memilih alat pendingin ini karena harganya yang murah serta bisa digunakan dalam jangka waktu panjang.

Saat ini kamu bisa menemukan aneka jenis kipas angin, mulai dari kipas angin lantai, kipas angin dinding, hingga kipas portable yang bisa dipilih sesuai kebutuhan.

2. Ventilating Fan

Ventilating Fan
Image Source: Pexels

Masih menggunakan baling-baling, ventilating fan merupakan kipas yang dipasang pada bagian langit-langit ruangan. Alat pendingin ini bekerja dengan mengambil udara dingin dan segar dari luar dan menyalurkannya ke dalam ruangan.

Terhubung dengan sistem ventilasi rumah, ventilating fan dirasa lebih efektif untuk menyejukkan ruangan jika dibanding jenis kipas lainnya.

3. Tanaman Indoor

Image Source: Pexels

Manfaat merawat tanaman di rumah memang tak perlu diragukan lagi. Selain bisa meningkatkan mood dan membuat rumah semakin asri, adanya tanaman indoor juga dapat menjaga kesegaran udara di dalam ruangan.

Saat melakukan fotosintesis, tanaman akan menyerap karbondioksida dan menghasilkan oksigen yang membuat ruangan bebas dari pengap. Tak hanya itu, beberapa tanaman bahkan bisa menyerap racun dan zat berbahaya yang ada di udara, lho!

Walau menggoda, pastikan kamu teliti saat memilih tanaman yang akan diletakkan dalam ruangan. Jangan sampai salah memilih tanaman yang sebenarnya tidak dianjurkan dirawat di dalam ruangan, ya!

4. Exhaust Fan

Exhaust Fan
Image Source: Pexels

Saat melihat bentuknya, mungkin kamu mengira alat pendingin ruangan ini sama dengan ventilating fan. Padahal keduanya punya fungsi dan cara kerja berbeda, lho!

Exhaust fan berfungsi untuk memastikan suhu dan kelembapan ruangan terjaga. Kipas satu ini bekerja dengan mengisap udara panas, asap, kelembapan, dan bau tak sedap pada ruangan. Fungsi dan cara kerja inilah yang membuat exhaust fan banyak digunakan pada dapur atau kamar mandi.

5. Air Curtain

Air Curtain
Image Source: ArchiExpo

Apakah kamu pernah melihat pendingin ruangan yang dipasang pada pintu mall atau ruangan ber-AC lainnya? Jika pernah, alat inilah yang disebut air curtain.

Air curtain bekerja dengan mengembuskan udara dingin untuk menghalau udara panas masuk ke dalam ruangan. Tak ga

6. Air Cooler

Air Cooler
Image Source: Orien Electric

Serupa tapi tak sama adalah kata-kata yang sering diucapkan saat membahas air cooler dan AC pendingin ruangan. Beberapa orang juga menyebut alat ini sebagai ac portable padahal keduanya punya cara kerja yang berbeda.

Air cooler biasanya dilengkapi dengan tangki yang dapat diisi balok es dan air dingin. Alat ini bekerja dengan menyerap udara dan menyalurkannya pada sistem penyerap panas manual sehingga angin yang dihasilkan lebih dingin.

Karena menggunakan mesin manual, kamu harus mengisi tangkinya secara manual saat balok es atau air dingin yang digunakan habis.

7. Cooling Pack

Cooling Pack
Image Source: OutdoorLife

Jika kamu pernah berjualan makanan atau minuman dingin pasti sudah tak asing lagi dengan benda satu ini. Cooling pack berisi larutan yang membeku saat disimpan di freezer. Biasa digunakan untuk menjaga suhu makanan dan minuman, kamu bisa menggunakan benda ini sebagai pendingin ruangan selain AC.

Cara menggunakannya juga sangat mudah, cukup simpan cooling pad pada freezer selama kurang lebih empat jam. Setelah beku, tempelkan pada bingkai kipas angin agar angin yang dihasilkan lebih sejuk.

Tentunya kamu bisa menggunakan benda ini berulang kali sehingga lebih ramah lingkungan dan ramah di kantong.

Tips Memilih Pendingin Ruangan Selain AC

Berguna untuk mengatasi panasnya suhu udara selama musim kemarau membuat kamu tak boleh sembarangan saat memilih pendingin ruangan. Agar tidak salah pilih, berikut beberapa tips yang bisa kamu praktekkan.

  • Pilih produk dari merek terkenal yang terbukti
  • Sesuaikan jenis produk dengan kebutuhan dan luas ruangan
  • Teliti konsumsi listrik yang ditawarkan setiap barang
  • Batasi waktu penggunaan pendingin agar mesin tidak cepat panas dan rusak
CHUBAN Kipas Angin Leher Portable Neck Fan Rechargeable 4000mAh - A306 - White - JakartaNotebook.com
CHUBAN Kipas Angin Leher Portable Neck Fan Rechargeable 4000mAh - A306 termurah. Dapatkan dengan mudah CHUBAN Kipas Angin Leher Portable Neck Fan Rechargeable 4000mAh - A306 murah, garansi, dan bisa cicilan - Hanya di JakartaNotebook.com.

Pendingin ruangan selain AC jadi senjata alternatif untuk menghadapi musim kemarau. Selain menggunakan alat ini, jangan lupa untuk rutin minum air 2 liter perhari agar tubuh tetap segar di musim kemarau.

Selamat menyambut musim kemarau!