Rekomendasi Game Offline untuk Menemani Perjalanan Mudik

Mudik menggunakan kendaraan umum tentunya membuat kamu dapat lebih bersantai tanpa perlu fokus menyetir kendaraan. Kamu dapat leluasa melakukan aktivitas lainnya selama di perjalanan.

Salah satu kegiatan yang dapat kamu lakukan adalah bermain game di smartphone. Tentunya bermain game dapat mengusir kebosanan selama di perjalanan, namun ada kalanya kendala jaringan karena kendaraan yang bergerak membuat koneksi menjadi tidak stabil.

Oleh karena itu, game offline adalah solusi yang paling tepat. Berikut game offline yang dapat kamu mainkan dengan gratis dan tentunya tanpa jaringan internet.

1. Subway Surfers

Image Source: play.google

Siapa yang tidak mengetahui game satu ini. Game yang populer di era kemunculan android ini selalu menyenangkan untuk dimainkan. Kamu diharuskan menghindari kejaran polisi sambil mengumpulkan koin yang bertebaran di antara gerbong-gerbong kereta.

Tidak semudah itu, kamu juga harus melewati rintangan dan semakin lama kamu bermain maka pergerakan karakter akan semakin cepat serta membutuhkan akselerasi yang cepat juga dari jari-jari kamu. Koin yang kamu kumpulkan dapat digunakan untuk membuka karakter baru atau membeli item pendukung selama bermain.

2. Where's My Water

Image Source: play.google

Permainan satu ini mengharuskan kamu untuk mengalirkan air untuk membantu buaya Swampy mandi. Permainan ini cukup mengasah pikiran karena kamu harus mencari cara untuk mengalirkan air sebanyak-banyaknya hingga masuk ke tempat seharusnya di mana Swampy buaya menunggu.

Semakin tinggi level yang kamu tempuh maka kesulitan teka-teki yang harus kamu selesaikan akan semakin sulit. Selain mengasah pikiran, tentunya permainan ini dapat mengusir kebosanan kamu selama perjalanan.

3. Music Tiles

Image Source: play.google

Buat kamu yang gemar mendengarkan musik sambil bermain game, permainan satu ini sangat cocok untuk kamu. Music tiles menyediakan berbagai musik dengan tingkat kesulitan yang berbeda, dari yang bertempo lambat hingga tempo yang cepat. Kamu hanya perlu menekan setiap tuts yang muncul dengan cepat dan tepat hingga lagu berakhir.

4. Snail Bob

Image Source: play.google

Game teka-teki ini mengharuskan kamu membantu bob siput untuk mencapai garis akhir. Setiap rintangan harus kamu lewati untuk membantu bob menemukan jalan keluar. Grafik dan warna yang bagus membuat permainan ini sangat menarik untuk dimainkan.

Permainan ini memiliki tingkat level yang semakin lama akan semakin membuat kamu berpikir untuk menyelesaikan permainannya. Semakin cepat kamu menyelesaikan teka-teki maka semakin tinggi skor yang akan kamu dapatkan.

5. Cut The Rope

Image Source: play.google

Permainan ini sangat seru dan membutuhkan kecepatan dan ketepatan untuk mengantarkan permen agar bisa di santap oleh karakter Om Nom yang sudah menunggu. Namun tidak hanya itu, kamu harus mengumpulkan bintang yang ada pada setiap level agar skor kamu tinggi. Kamu harus memotong tali yang tepat sehingga permen tidak terjatuh. Beberapa trik pendukung seperti balon dapat menjadi kesulitan tersendiri ketika kamu mencoba menyelesaikan permainan ini.

***

Itulah beberapa permainan seru dan menyenangkan yang dapat kamu mainkan tanpa koneksi internet. Permainan-permainan tersebut dapat kamu unduh di platform download aplikasi bawaan smartphone kamu dengan gratis.