8 Rekomendasi Novel Remaja yang Menarik dan Penuh Makna

Beberapa novel remaja ini memiliki jalan cerita menarik dan seru yang cocok dibaca untuk me time di waktu senggang. Simak rekomendasinya di sini.

8 Rekomendasi Novel Remaja yang Menarik dan Penuh Makna
Image Source: Freepik/Freepik

Novel merupakan salah satu bentuk karya tulis yang banyak digemari, terutama oleh remaja. Menawarkan alur yang seru dan relevan dengan kehidupan remaja, membuat para pembacanya semakin larut ke dalam jalan ceritanya.

Selain itu, novel juga ditulis dengan bahasa yang ringan dan sederhana sehingga lebih mudah dipahami. Para penulis juga tak ketinggalan menyisipkan beberapa pesan moral sehingga dapat membantu para remaja melalui masa yang penuh perubahan ini.

Nah, jika kamu sedang mencari rekomendasi novel remaja yang menarik dan penuh makna, tak ada salahnya mengintip ulasan dari JakartaNotebook berikut.

Rekomendasi Novel Remaja yang Menarik dan Penuh Makna

Mulai dari persahabatan, misteri, petualangan, hingga cinta, berikut beberapa rekomendasi novel remaja yang bisa kamu baca untuk me time di waktu senggang.

1. Dilan - Pidi Baiq

Dilan - Pidi Baiq
Image Source: Gramedia

Rekomendasi novel remaja pertama jatuh pada karya kondang dari penulis lokal, tentunya apalagi kalau bukan Dilan. Novel karangan Pidi Baiq ini menceritakan kisah cinta Dilan dan Milea yang berlatar di tahun 1990.

Dilan, seorang panglima tempur dari geng motor asal Bandung tertarik dengan Milea yang baru saja pindah dari Jakarta. Ketertarikan ini membuat Dilan berusaha untuk memikat hati Milea dengan mengajaknya berkenalan setelah pulang sekolah.

Kisah cinta remaja SMA ini membawa kita mengenal kedua tokoh ini lebih dalam serta melihat mereka dari sudut pandang yang berbeda. Tak hanya soal cinta, novel dari Pidi Baiq ini juga menceritakan tentang persahabatan yang membuatnya semakin seru saat dibaca,

Ditulis dengan gaya bicara khas tahun 90-an yang puitis dan jenaka sukses membuat banyak remaja Indonesia baper setelah membaca novel ini.

2. Jakarta Sebelum Pagi - Ziggy Zeszyazeoviennazabrizkie

Jakarta Sebelum Pagi - Ziggy Zeszyazeoviennazabrizkie
Image Source: Gramedia

Meski sudah lewat beberapa tahun dari waktu rilisnya, Jakarta Sebelum Pagi dari Ziggy Zeszyazeoviennazabrizkie termasuk dalam jajaran novel remaja yang wajib dibaca.

Novel ini mengisahkan perjalanan Emina menemukan pengirim surat misterius yang ditujukn untuknya.

Dalam perjalanan ini ia bertemu dengan banyak orang baru yang tak kalah nyentrik, yakni Suki, Keiko, dan Abel. Ketiga orang ini kemudian membantu Emina mencari pengirim surat ini dengan satu kondisi khusus.

Pencarian Emina dan ketiga temannya membawa mereka mengunjungi berbagai tempat di Jakarta yang tertulis dalam surat tersebut.

Pookin Lampu Meja Belajar LED Model Nordic Wooden Art 5W Warm White - PK407 - White - JakartaNotebook.com
Pookin Lampu Meja Belajar LED Model Nordic Wooden Art 5W Warm White - PK407 termurah. Dapatkan dengan mudah Pookin Lampu Meja Belajar LED Model Nordic Wooden Art 5W Warm White - PK407 murah, garansi, dan bisa cicilan - Hanya di JakartaNotebook.com.

3. Dikta dan Hukum - Dhia’an Farah

ikta dan Hukum - Dhia’an Farah
Image Source: Gramedia

Dikta dan Hukum menceritakan kisah cinta Dikta dan Nadhira. Novel karangan Dhia’an Farah ini menceritakan kisah dua tokoh yang harus menikah karena perjodohan.

Tidak bisa keluar dari perjodohan ini, Dikta dan Nadhira pun membuat perjanjian yang mencegah mereka untuk saling jatuh cinta. Harus tinggal dan menghabiskan banyak waktu bersama tentu membuat perjanjian ini sulit ditepati.

Novel ini akan membawa kita melihat proses perubahan kedua sejoli ini dengan akhir yang tak terduda. Saking populernya, novel ini bahkan telah diangkat ke layar lebar dengan judul yang sama.

4. The Midnight Library - Matt Haig

The Midnight Library - Matt Haig
Image Source: Gramedia

Rekomendasi novel remaja yang bagus tak haru selalu bercerita tentang cinta, seperti The Midnight Library dari Matt Haig. Dalam novel ini kita akan dibawa ke perpustakaan yang berada di alam antara kehidupan dan kematian.

Perpustakaan ini berisi buku dengan jumlah tak terhingga yang memungkinkan seseorang mencoba versi lain dari kehidupannya. Nora Seed, sang tokoh utama, akan menjelajahi berbagai versi dari hidupnya untuk membalas kehidupan sebelumnya yang penuh penyesalan.

Banyaknya pesan moral tentang kehidupan yang bisa didapatkan membuat buku ini harus dibaca setidaknya sekali seumur hidup.

Goodland Lampu Baca Mini LED Kaca Pembesar Portable Natural White - MG15122-2B - Silver - JakartaNotebook.com
Goodland Lampu Baca Mini LED Kaca Pembesar Portable Natural White - MG15122-2B termurah. Dapatkan dengan mudah Goodland Lampu Baca Mini LED Kaca Pembesar Portable Natural White - MG15122-2B murah, garansi, dan bisa cicilan - Hanya di JakartaNotebook.com.

5. Bumi - Tere Liye

Bumi - Tere Liye
Image Source: Gramedia

Siapa yang tak kenal Tere Liye? Penulis tanah air favorit banyak remaja ini tak pernah gagal mengeluarkan novel dengan alur dan cerita menarik, Bumi contohnya.

Bumi menceritakan petualangan 3 sahabat, Raib, Seli, dan Ali yang terjadi di dunia paralel bernama Klan Bulan. Tentunya petualangan ini bukan petualangan biasa karena ketiganya memiliki kekuatan super yang digunakan untuk menyelamatkan penduduk Klan Bulan dari Tamus.

Petualangan ini dipenuhi dengan pertarungan yang membuat para pembaca semakin tak bisa berhenti membacanya. Lawakan ringan yang ada juga membuat novel ini cocok dibaca untuk mengisi waktu senggang.

6. All The Bright Places - Jennifer Niven

All The Bright Places - Jennifer Niven
Image Source: Amazon

Jika sedang mencari rekomendasi novel remaja cinta yang berbeda All The Bright Places bisa jadi pilihan yang tepat untukmu. Pasalnya novel ini tidak hanya membahas hubungan remaja yang manis, tapi juga menyinggung tentang kesehatan mental remaja.

Bercerita tentang Finch dan Violet yang bertemu saat mereka berencana lompat dari menara lonceng sekolah. Pertemuan ini membawa mereka semakin dekat hingga akhirnya menjalin hubungan.

Meski terdengar normal, hubungan ini dibayangi dengan kondisi mental keduanya yang semakin memburuk. Finch dan Violet berusaha saling menguatkan dengan mengunjungi tempat-tempat yang ada di kotanya hingga hal tak terduga terjadi.

Novel ini menggambarkan pentingnya memperhatikan kesehatan mental dan bagaimana usaha seseorang untuk bebas dari masalah mental.

MOHAMM Kertas Sticky Notes Waterproof 5x7.6cm 50 Lembar - BLT507 - Transparent - JakartaNotebook.com
MOHAMM Kertas Sticky Notes Waterproof 5x7.6cm 50 Lembar - BLT507 termurah. Dapatkan dengan mudah MOHAMM Kertas Sticky Notes Waterproof 5x7.6cm 50 Lembar - BLT507 murah, garansi, dan bisa cicilan - Hanya di JakartaNotebook.com.

7. The Perks of Being a Wallflower - Stephen Chbosky

he Perks of Being a Wallflower - Stephen Chbosky
Image Source: Amazon

The Perks of Being a Wallflower merupakan rekomendasi novel remaja karya Stephen Chbosky yang telah diangkat ke layar lebar.

Novel ini menceritakan kisah Charlie yang menjadi wallflower semasa SMA. Wallflower sendiri merupakan istilah yang digunakan untuk orang-orang yang suka menyendiri.

Di sini kita akan dibawa ke kehidupan baru Charlie yang ingin melepaskan gelar wallflower dengan mencoba berbagai kegiatan baru bersama kedua sahabatnya. Kisah ini dibawa dengan alur maju-mundur yang membuat pembacanya merasakan kembali manis dan asamnya perjalanan menjadi dewasa.

8. Keajaiban Toko Kelontong Namiya - Keigo Higashino

Keajaiban Toko Kelontong Namiya - Keigo Higashino
Image Source: Gramedia

Keajaiban Toko Kelontong Namiya jadi rekomendasi novel remaja terakhir yang cocok dibaca saat waktu senggang.

BCase Lampu Meja Belajar LED Desk Lamp Model Telinga Kucing Warm White - 332 - White - JakartaNotebook.com
BCase Lampu Meja Belajar LED Desk Lamp Model Telinga Kucing Warm White - 332 termurah. Dapatkan dengan mudah BCase Lampu Meja Belajar LED Desk Lamp Model Telinga Kucing Warm White - 332 murah, garansi, dan bisa cicilan - Hanya di JakartaNotebook.com.

Cerita dimulai saat tiga orang pencuri mencoba lari dari kejaran polisi. Mereka berkendara jauh ke gunung hingga akhirnya menemukan toko kelontong tua yang kosong. Saat bersembunyi, mereka menemukan surat misterius yang berisi permintaan saran.

Surat inilah yang membawa para para pencuri ini melintasi waktu untuk memberikan saran terbaik pada surat-surat misterius yang muncul.

Diceritakan dengan bahasa yang ringan, novel ini sukses membuat hati seseorang terasa ‘hangat’ setelah selesai membacanya.

Itu dia bebereapa rekomendasi novel remaja dengan berbagai tema yang bisa kamu pilih untuk mengisi me time. Meski dibalut dalam cerita fiksi, semua kisah dalam novel ini memiliki pesan moral yang bermanfaat untuk kehidupan, lho!