Manfaat Kegiatan Berkebun bagi Kesehatan Anda dan Tumbuh Kembang Anak

Berkebun ternyata tak hanya membuat lingkungan menjadi asri saja, namun juga bermanfaat untuk kesehatan dan tumbuh kembang anak. Mengapa bisa begitu?

Manfaat Kegiatan Berkebun bagi Kesehatan Anda dan Tumbuh Kembang Anak
Source Image: freepik

Menanam sekaligus merawat tanaman merupakan bagian dari kegiatan berkebun. Kegiatan yang berkaitan dengan tumbuhan, tanah, serta sekop ini ternyata memiliki segudang manfaat. Mulai dari memproduksi vitamin D, meningkatkan kualitas tidur, hingga meningkatkan fokus.

Tak hanya bagi orang dewasa saja, kegiatan berkebun juga memiliki dampak positif bagi anak-anak. Dilansir dari sebuah jurnal Universitas Sebelas Maret, yang berjudul ‘Pengaruh Penerapan Kegiatan Berkebun Terhadap Perkembangan Fisik Motorik Anak’ menyatakan bahwa kegiatan menanam tumbuhan dapat melatih keterampilan psikomotorik serta pengetahuan tentang kehidupan tumbuhan.

Selain itu, kegiatan ini juga membantu anak dalam mengeksplorasi dan mengembangkan imajinasi. Tentunya, hal ini dapat mendorong Anda dengan anak untuk berkebun, bukan? Supaya tumbuh kembangnya dapat berjalan dengan baik. Kira-kira apa lagi ya manfaat berkebun? Simak selengkapnya di bawah ini ya!

1. Membuat Tidur Lebih Berkualitas

Source Image: Unsplash

Dengan melakukan kegiatan berkebun Anda dapat membuat tidur lebih berkualitas. Ragam aktivitas yang dilakukan selama berkebun seperti memotong rumput, memotong kayu, serta menggali tanah adalah bagian dari olahraga. Bahkan sebuah penelitian yang dilansir dari kemkes.go.id, menyatakan bahwa orang yang berkebun dapat tidur lebih nyenyak selama 7 jam di malam hari.

2. Membuat Suasana Hati Jauh Lebih Baik

Source Image: Unsplash

Bagi Anda yang sering merasa gelisah, mungkin dapat melakukan kegiatan berkebun sebagai opsi. Berkebun dapat dilakukan karena akan timbul perasaan damai serta puas selama Anda melakukan kegiatan tersebut. Selain itu, berkebun juga dapat mengurangi pikiran dan perasaan negatif lho. Hal ini didukung dengan sebuah studi di Amerika Serikat yang telah menemukan bahwa manfaat berkebun dapat meningkatkan suasana hati. Bahkan mereka yang banyak menghabiskan waktu di kebun atau taman memiliki tingkat kecemasan dan rasa tertekan yang rendah.

3. Menumbuhkan Ikatan Sosial

Source Image: Unsplash

Kegiatan berkebun biasanya dilakukan berkelompok atau beramai-ramai agar lebih mudah. Anda pun dapat menggunakan kegiatan ini sebagai agenda mingguan bersama keluarga guna menumbuhkan ikatan sosial yang lebih erat antara satu dan lainnya. Tidak hanya sebagai salah satu media olahraga ringan saja, namun hal ini juga bermanfaat bagi kesehatan mental.

4. Membantu Perkembangan Fisik Motorik pada Anak

Source Image: Unsplash

Apabila Anda memiliki anak usia 5 sampai 6 tahun, kenalkanlah mereka dengan kegiatan berkebun. Aktivitas yang menggunakan beragam media tanam ini ternyata dapat berpengaruh terhadap perkembangan fisik motorik anak. Bahkan, jika kegiatan ini dilakukan secara rutin, dapat membantu perkembangan fisik motorik anak lebih baik.

Itulah segudang manfaat yang dapat Anda terima apabila melakukan kegiatan berkebun. Apabila Anda memiliki sebidang tanah berukuran minimalis seperti halaman rumah, maka kegiatan berkebun dapat dilakukan. Cukup membeli perlengkapan seperti gunting tanaman, alat pita batang, hingga alat penyiram tanaman dan jangan lupa sediakan pot berukuran besar agar kegiatan ini jauh lebih menyenangkan bagi Anda dan keluarga.