Selain Uang, Ini Rekomendasi Hadiah Lebaran yang Menarik
Sudahkah kamu mempersiapkan hadiah untuk Lebaran nanti? Tidak perlu uang, kamu bisa memberikan hadiah berupa barang sebagai THR Hari Raya.
Menjelang lebaran, biasanya banyak orang yang sudah mempersiapkan uang receh dan amplop untuk dibagikan ke sanak-saudara sebagai THR. Pembagian THR saat Lebaran menjadi hal yang paling dinantikan oleh banyak orang, termasuk anak-anak.
Apakah kamu sudah mempersiapkannya? Kalau kamu masih bingung ingin memberikan hadiah apa selain uang sebagai THR di hari Lebaran, barang atau aksesoris sesuai kebutuhan orang terdekat Anda bisa menjadi pilihan.
Berikut beberapa rekomendasi hadiah lebaran yang bisa kamu berikan.
1. Penggiling Biji Kopi Elektrik
Bila orang terdekat kamu pecinta kopi, gak ada salahnya untuk memberikan penggiling biji kopi elektrik sebagai hadiah di hari Lebaran nanti.
Memudahkan proses pembuatan kopi, mesin penggiling biji kopi ini hadir dengan motor bertenaga dan pisau yang tajam. Terbuat dari stainless steel, wadah dan pisau penggiling ini aman untuk digunakan, tahan lama, serta tidak merusak rasa dari biji kopi yang kamu giling. Kamu bahkan bisa mengatur tingkat kehalusan gilingan hanya dengan menekan tombol operasi.
Kelebihan dari penggiling ini adalah kamu bisa menggunakannya untuk menghaluskan biji kacang, cabai, dan bahan masak lainnya. Jika kamu menggunakan untuk menggiling bahan lain, jangan lupa dibersihkan ya, agar tidak memengaruhi rasa kopi.
2. VR Box
VR box dari Shinecon ini bisa kamu berikan sebagai THR untuk anak, saudara, atau kekasih hati yang memiliki hobi bermain games. Membawa kita ke dalam suasana 3 dimensi, VR box ini mudah diaplikasikan.
Kamu hanya perlu mendownload aplikasi VR box yang terdapat di App Store atau Google Play Store, dan memasukkan ponsel ke dalam VR box untuk menikmati sensasi dan keseruan games.
Alat ini cocok dengan ponsel yang memiliki layar 4.7 inci sampai 7 inci. Bagi mereka yang berkacamata tidak perlu khawatir, karena tidak perlu repot melepas kacamata saat bermain VR dan alat tetap nyaman digunakan.
3. Papan Gambar Ajaib
Jika biasanya anak-anak diberi THR berupa uang, kamu bisa memberikan sesuatu yang berbeda pada Lebaran kali ini, salah satunya papan gambar ajaib. Papan gambar ini unik, karena bisa menyala dalam gelap sehingga anak-anak semakin tertarik menuangkan ide serta kreatifitasnya di atas papan gambar.
Kamu tidak perlu khawatir mengenai keamanan papan gambar ini, karena bahan-bahan yang digunakan mulai dari pena dan papan gambar aman digunakan. Membantu proses belajar anak-anak, papan juga dilengkapi cetakan cardboard untuk membuat huruf dan angka.
4. Alat Pijat Penirus Wajah
Bila kamu ingin memberi THR yang berbeda dari tahun-tahun sebelumnya untuk ibu, adik, atau kakak, tetapi masih bingung, gak perlu pusing, kamu bisa memberikan barang yang dapat menunjang penampilan, yaitu alat pijat penirus wajah.
Alat ini bisa mengencangkan wajah dan mampu melancarkan peredaran darah terutama di bagian dagu dan pipi. Memiliki sebelas tingkat getaran yang sangat beragam, kamu bisa menentukan sendiri tingkat kecepatan serta waktu penggunaan alat penirus wajah ini. Wajah akan lebih segar dan pastinya pipi nampak tirus seperti idaman kamu selama ini.
5. Alat Pijat Kaki Elektrik
Gak perlu bingung THR Lebaran untuk orang tua atau calon mertua, karena kamu bisa memberikan alat pijat kaki elektrik sebagai hadiah di Hari Raya. Meskipun namanya alat pijat kaki, kamu bisa menggunakannya pada bagian paha dan juga betis.
Alat ini bekerja menggunakan sistem air compression di mana pijatan menggunakan tekanan angin dan hot compress yang berfungsi untuk menghangatkan kaki. Fungsi pemanas akan meningkat seiring waktu pemakaian, dan dalam dua menit suhunya akan mencapai 50 derajat celcius lebih.
Sensasi panas dari alat pijat ini akan meredakan nyeri pada tubuh yang dipijat dan berguna melepas rasa lelah sehabis beraktivitas seharian. Kelebihan lain yang dimiliki Momoda alat pijat kaki elektrik ini adalah pengoperasiannya selama 2 jam non stop.
Nah, itu pilihan hadiah menarik selain uang yang bisa kamu berikan sebagai THR di Hari Raya Idul Fitri. Kamu bisa menemukan hadiah menarik lainnya di JakartaNotebook.