Yoga, Olahraga yang Bisa Pangkas Kalori dan Depresi

Yoga, Olahraga yang Bisa Pangkas Kalori dan Depresi

Depresi saat ini memang menjadi masalah yang tidak bisa lagi dianggap remeh, pasalnya tidak sedikit orang-orang dengan masalah depresi memutuskan untuk “melenyapkan dirinya sendiri”. Depresi sendiri disebabkan oleh banyak faktor, entah itu pekerjaan yang sedang ditekuni, perkataan atau perbuatan orang lain terhadap diri kita, atau bahkan yang sedang hangat diperbincangkan yaitu bullying melalui media sosial.

Serem banget kan! Akibat mulut-mulut pedas pengguna dunia maya bisa menyebabkan seseorang memilih untuk mengakhiri hidupnya yang padahal bisa saja apabila masih hidup akan berdampak besar untuk kemajuan dunia. Nah… mungkin depresi memiliki level masing-masing ya, dari rendah maupun sudah akut. Namun, ada baiknya tidak boleh diabaikan, sekalipun depresimu masih dalam tingkat rendah. Karena tentu bermula dari kecil akan ada sesuatu yang besar.

foto : ilustrasi

So..gimana sih mengatasi depresi? Salah satunya adalah dengan Yoga. Yoga bukan hanya jenis olahraga yang bisa membantu manusia untuk memangkas kalori berlebih di tubuh, namun juga memangkas pikiran-pikiran negatif kamu loh.

Dikutip dari Kompas.com

Salah satu instruktur yoga dan penulis buku "Tetap Sehat dengan Yoga", Astrid Amalia menjelaskan, yoga bisa membantu seseorang mengendalikan stres yang dialami. Menghilangkan stres dengan yoga bisa diawali dengan belajar napas.

"Ketika yoga kan belajar memperlancar nafas. Kalau nafas lancar, bagian-bagian tubuh kita juga lancar dan merasa segar."


Menghilangkan depresi adalah bagaimana kita bisa mencari bantuan untuk meminimalisasi perasaan bersalah yang dialami, serta bagaimana kita bisa berkomunikasi dengan diri kita sendiri. Nah cara sederhana yang bisa diterapkan dalam yoga yaitu,

  • Fokus dan mengatur napas yang baik dan benar menggunakan hidung sehingga seluruh sisi dari tubuh kita akan "terbuka".
  • Duduk dengan menyilangkan kaki, lalu tarik napas ketika menarik napas kemudian membuang napas secara perhalan.
  • Gerakan-gerakan yoga sederhana lainnya.

"Itu saya mau dia mengubah pikirannya, bahwa ada titik pikiran lain yang harus dipikirkan lebih dalam dibandingkan yang membuat stres itu. Terutama tentang diri sendiri. Napas kan diri sendiri," ucapnya.


So.. jangan suka overthinking yang berdampak depresi ya Jaknoters! Lebih baik lakukan yoga di rumah sendiri dengan tenang atau mengajak beberapa teman bersama melakukan olahraga positif ini.

Pokoknya, "love yourself before you love others"!

Buat Jaknoters yang mencari perlengkapan Yoga yang bisa mendukung olahraga Yoga dengan baik, seperti karpetnya, bola Yoga, speaker untuk musik, dan sebagainya. Temukan langsung di JakartaNotebook.com, karena kami punya solusinya. Langsung klik dan belanja deh!