Untuk meningkatkan kualitas dan estetika hasil foto pada kamera aksi Insta360 GO 3 mini, Anda bisa menggunakan lensa filter kamera dari ADIALE. Anda akan mendapatkan 6 filter dengan jenis CPL, UV, dan 4 filter ND. Filter kamera aksi ini bisa Anda gunakan untuk membuat warna lebih hidup, mengurangi jumlah cahaya, hingga menyaring sinar UV. Dengan lensa filter, hasil tangkapan gambar atau video akan semakin cantik dan estetik.
Pilih Bebas 6 Lensa Tidak perlu lagi membeli lensa filter Insta360 secara terpisah. Dengan set lensa ini, Anda akan mendapatkan sebuah lensa filter CPL , UV, ND8, ND16, ND32, dan ND64. Anda pun hanya perlu memilih lensa mana yang ingin digunakan sesuai keinginan. |
Warna Lebih Hidup Pantulan cahaya saat merekam di sekitar air atau objek kaca memang mengganggu. Untuk mengatasinya Anda bisa menggunakan lensa filter CPL. Lensa ini akan mengurangi pantulan cahaya sekaligus meningkatkan kejenuhan warna dan kontras untuk hasil warna yang lebih hidup dengan detail yang tajam. |
Kurangi Jumlah Cahaya Saat merekam di siang hari yang cerah, Anda mungkin membutuhkan lensa filter ND. Lensa ini mampu mengurangi jumlah cahaya tanpa mempengaruhi warna atau kontras gambar. Lensa ND juga cocok untuk menghasilkan efek motion yang lebih halus. Anda bisa memilih tingkatan reduksi cahaya dengan memilih filter ND8, ND16, ND32, atau ND64 sesuai hasil yang diinginkan. |
Lindungi Lensa dari Sinar UV Anda bisa melindungi lensa kamera dari sinar UV dengan menggunakan filter UV. berfungsi untuk mengurangi efek sinar ultraviolet yang dapat menyebabkan kabut atau haze pada hasil foto dan video, terutama saat digunakan di lingkungan outdoor seperti pegunungan, pantai, atau area dengan sinar matahari yang kuat. Gambar yang dihasilkan akan lebih jernih, tajam, dan tanpa distorsi. |