Alat penghilang serat ini dapat digunakan untuk menghilangkan serta membersihkan serat pakaian hingga bulu-bulu hewan yang menempel pada baju, celana, seprai, sofa dan barang lain milik Anda. Serat dan bulu-bulu hewan terkadang memang sulit untuk dibersihkan, dengan menggunakan alat ini, serat dan bulu hewan pada pakaian dan barang-barang bisa dengan mudah hilang.
Bersihkan Kain Anda Alat penghilang serat ini merupakan alat yang dibutuhkan untuk melengkapi kebutuhan laundry. Dengan alat ini, Anda bisa memangkas dan merapikan pakaian yang memiliki serat serat kain yang timbul. Selain itu, alat ini juga bisa digunakan untuk membersihkan bulu-bulu hewan yang sering menempel pada kain dengan mudah. |
Mesin yang Kuat Alat ini dilengkapi dengan mesin yang kuat sehingga dapat memotong, membersihkan, menyedot serat pakaian hingga bulu-bulu hewan dengan mudah. Dijamin pakaian Anda langsung bersih dari bulu hewan dan semacamnya. |
Dioperasikan dengan Dua Cara Alat pencukur ini dapat dioperasikan dengan dua cara. Pertama, dapat ditenagai menggunakan baterai dengan jenis AAA sebanyak 2 buah. Kedua, Anda dapat menggunakan adaptor DC 5 V. Baterai dan adaptor tidak tersedia dalam paket pembelian, oleh karena itu Anda harus membelinya secara terpisah. |