Menghasilkan buih susu yang gurih dan creamy tidak lagi mustahil dengan hand mixer atau milk frother dari MagiDeal. Dirancang khusus untuk membuat buih susu, Anda bisa menghasilkan aneka kreasi minuman dari susu hanya dengan satu alat ini. Semakin praktis karena terbuat dari bahan stainless steel yang ringan dan kuat sehingga dapat digunakan untuk mengaduk berbagai jenis bahan, mulai dari susu, kopi, jus, hingga telur.
Desain Ergonomis Desain yang ergonomis membuat Anda dapat memegang milk frother dengan nyaman. Tak ada lagi rasa pegal atau tak nyaman saat menggunakan produk dari MagiDeal. Model genggam atau handheld memudahkan Anda mengarahkan frother untuk hasil buih susu yang merata. |
Mudah Digunakan Cara menggunakan milk frother ini juga sangat mudah. Cukup masukkan baterai dan geser tombol "On" pada bagian depan untuk menyalakan mesin. Geser setengah tombol agar frother bergerak sesuai kemauan Anda, dan geser seluruh tombol agar frother bergerak terus menerus. Gunakan milk frother untuk membuat buih susu atau mengaduk kreasi minuman hingga tercampur merata. |
Ditenagai 2 Baterai AA Tak perlu repot menunggu lama untuk mengisi daya pengocok telur. Cukup buka tempat baterai dan masukkan 2 baterai AA. Frother ini pun siap digunakan! Sangat praktis dan cocok untuk penggunaan sehari-hari, bukan? |
Material Berkualitas Kombinasi material plastik PP pada bagian bodi serta stainless steel di bagian pengaduk membuat milk frother ini awet serta tahan lama untuk digunakan dalam jangka waktu panjang. Penggunaan stainless steel pada bagian pengaduk juga memastikan milk frother tetap higienis dan tidak mudah berkarat. |