Suara gitar elektrik Anda terlalu datar dan kurang harmoni? Inilah saatnya untuk menambahkan pedal efek gitar classic chorus sebagai perangkat bermusik Anda. Dengan pedal efek gitar ini, Anda dapat memberikan dimensi dan ketebalan pada suara gitar Anda. Hasilnya, suara gitar terdengar harmonis seperti dimainkan oleh lebih dari satu orang. Pedal ini juga berjenis true bypass yang artinya tidak memengaruhi sinyal gitar Anda ketika pedal dinonaktifkan.
Berikan Efek Chorus Salah satu efek yang sering digunakan para gitaris adalah efek chorus. Melalui pedal efek gitar classic chorus, Anda bisa memberikan harmoni suara saat gitar dimainkan. Suara gitar elektrik Anda akan terdengar seperti dimainkan oleh beberapa orang secara bersamaan. |
Kontrol Intensitas Efek Seberapa jelas dan intens efek chorus yang ingin Anda dengar bisa diatur melalui knob width atau depth (di pedal effect lain). Mengubah nilai width berarti menambah atau mengurangi efek chorus. Semakin tinggi nilainya, maka efek chorus akan menjadi lebih jelas dan terdengar. |
Atur Kecepatan Perubahan Untuk menghasilkan nuansa yang tepat di setiap lagu, Anda harus memperhatikan kecepatan perubahan efek chorusnya. Kecepatan ini dapat Anda kontrol melalui knob rate. Semakin tinggi nilai rate, maka suaranya menjadi lebih bergerak dan hidup. Anda juga dapat mengurangi nilai rate untuk suara yang lebih santai dan luas. |
Pertahankan Sinyal Murni Mengadopsi sistem switching true bypass yang membuat pedal efek gitar chorus ini dapat mempertahankan sinyal asli gitar Anda. Artinya, pedal tidak akan memengaruhi kualitas suara dan dapat mengurangi potensi kebisingan efek latar belakang saat pedal dinonaktifkan. |