Gantungan dinding ini cocok untuk Anda yang sering menggantung baju atau barang lainnya. Dengan konstruksi bahan yang kokoh, gantungan ini dapat dipasang di area dapur, kamar mandi, atau kamar ganti. Hadir dengan desain lipat, gantungan ini menjadi pilihan terbaik yang wajib dimiliki.
Gantung Berbagai Barang Beragam peralatan rumah, seperti handuk, pakaian, topi, dan lainnya, dapat digantung pada gantungan dinding ini. Anda bisa memasangnya di mana saja sesuai kebutuhan. Dengan gantungan ini, barang-barang Anda akan lebih rapi dan mudah ditemukan saat diperlukan. |
Material Kuat dan Tahan Lama Terbuat dari material aluminium alloy berkualitas tinggi, gantungan ini memiliki daya tahan yang sangat baik. Material ini tidak mudah patah dan tahan terhadap karat, menjadikannya pilihan ideal untuk penggunaan jangka panjang. |
Desain Lipat Keunggulan utama gantungan ini adalah desain lipatnya yang praktis. Desain ini memungkinkan gantungan dipasang di tempat dengan ruang terbatas. Ketika tidak digunakan, gantungan dapat dilipat sejajar dengan tembok sehingga lebih hemat ruang. |