Lampu sorot outdoor ini menggunakan LED CREE 24 pcs yang sangat terang. Cahaya LED yang dihasilkan mencapai temperatur warna 5000 K atau setara cool white. Memiliki teknologi waterproof sehingga cocok digunakan di area outdoor rumah Anda. Anda dapat menggunakan lampu ini sebagai sumber penerangan tambahan.
Cahaya LED Super Terang Lampu sorot outdoor ini menggunakan 24 buah LED CREE sehinga mampu menghasilkan cahaya yang sangat terang dengan temperatur warna 5000 K atau cool white. Lampu ini juga dapat menampilkan warna merah dan biru yang berfungsi sebagai rotator atau strobo pada saat darurat. |
Adaptor Daya atau Baterai Lampu ini dapat digunakan dengan menghubungkan adaptor ke badan lampu. Tidak hanya itu, lampu sorot ini juga dapat ditenagai menggunakan 3 buah baterai 18650 sehingga dapat dibawa-bawa dan diletakkan di mana saja tanpa terbatas kabel power. |
Tahan Air Tidak perlu khawatir meninggalkan lampu LED ini di luar ruangan karena lampu sudah memiliki teknologi waterproof. Dengan begitu, lampu LED tidak akan mati dan rusak saat tersiram atau terkena air hujan. |
Bahan Berkualitas Lampu LED dibuat menggunakan material besi dan plastik berkualitas. Hal itu membuatnya tidak mudah rusak sehingga awet untuk penggunaan jangka panjang. |